PEMASANGAN EARTAG PADA SAPI
Dinas Peternakan Kabupaten Kebumen melakukan kegiatan ke tiga kalinya di Desa Mangunharjo setelah vasik PMK dosis 1 dan dosis 2 kini pada hari senin 19 Desember 2022 Melakukan Kegiatan lagi yaitu pemasangan eartag yang berisikan barcode pada telinga hewan ternak sapi yang sudah di lengkapi QR Code dan terhubung secara di gital melalui sebuah aplikasi.Dengan mengunakan eartag di sertai QR Code ,maka ketika di scan maka akan muncul identitas sapi itu milik siapa ,lokasinya dimana sudah di vaksin berapakali akan kelihatan. Kegiatan ini di sambut baik oleh peternak warga Desa Mangunharjo,karena hewan ternak mereka harga jualnya di harapkan akan lebih tinggi karena kesehatanya sudah teruji oleh dinas peternakan kabupaten kebumen,dari petugas peternakan juga melakukan dosis 1 PMK Karena dari kelompok Ternak Desa Mangunharjo baru Membeli 9 ekor sapi yang belum di vaksin juga di berikan sutikan vitamin supaya kesehatan hewan sapi terjamin.