UMY Mengajar
Menurut Ki Hajar Dewantara (Bapak Pendidikan Nasional Indonesia) menjelaskan tentang pengertian pendidikan yaitu tuntutan di dalam hidup tumbuhnya anak-anak, adapun maksudnya, pendidikan yaitu menuntun segala kekuatan kodrat yang ada pada anak-anak itu, agar mereka sebagai manusia dan sebagai anggota masyarakat dapatlah mencapai keselamatan dan kebahagiaan setinggi-tingginya. Pendidikan menjadi dasar penting dalam bermasyarakat. Selaras dengan semangat pengabdian, mahasiswa UMY turut hadir dalam proses kegiatan pembelajaran di salah satu instansi pendidikan yang terdapat di desa Mangunharjo. Selain dalam bidang ekonomi yaitu digitalisasi produk-produk di dukuh Pecangkringan, desa Mangunharjo, kelompok KKN 106 dari Universitas Muhammadiyah Yogyakarta mencoba melebarkan fokus program kerja pada bidang pendidikan. Di desa Mangunharjo terdapat satu sekolah dasar yaitu SD N Mangunharjo. SD ini terletak tepat di samping Balai Desa Mangunharjo. Pada beberapa kali kesempatan mahasiswa UMY turut andil dalam kegiatan pembelajaran. Seperti pada hari rabu (3/8) mahasiswa UMY bersama dengan siswa-siswa kelas 4 SD N Mangunharjo bersepeda santai sebagai kegiatan mengisi mata pelajaran olahraga. Sebelum melaksanakan sepeda santai, para siswa diberikan arahan terlebih dahulu mengenai dasar-dasar keselamatan berkendara dijalan raya. Setelah itu pemanasan yang dipandu oleh salah satu mahasiswa untuk mencegah terjadinya cidera otot ketika kegiatan bersepeda dilaksanakan. Para siswa sangat antusias mengikuti kegiatan ini dikarenakan kegiatan ini sudah lama terhenti dikarenakan pandemi covid 19. Setelah pandemi mereda proses kegiatan pembelajaran di desa Mangunharjo mulai berjalan secara maksimal. Anak-anak mendapatkan haknya dalam pendidikan secara utuh sehingga masa depan dari desa Mangunharjo menjadi lebih cerah.